June 29, 2012

KHASIAT CENGKIH

Cengkih termasuk tumbuhan yang berbatang besar dan bisa mencapai ketinggian 20 meter. Hebatnya lagi pohon cengkih bisa mencapai usia ratusan tahun. Pohon cengkih mempunyai bunga yang bergerombol. Yang bisa dimanfaatkan dari pohon cengkih yaitu daun dan kuntum bunganya. Kuntum bunga cengkih  diambil dan dijemur sampai coklat kehitaman. Orang menggunakan kuntum bunga cengkih yang sudah kering untuk bumbu dapur, untuk pengobatan, dan sebagai ramuan rokok kretek. Kuntum bunga cengkih banyak mengandung minyak atsiri yang berkhasiat menghangatkan, menghilangkan rasa sakit, mengeluarkan angin, dan anti bakteri. Cengkih dapat digunakan untuk mengobati sakit gigi, bau mulut, mual, nyeri haid, dan batuk.

No comments:

Post a Comment